Berita Terkini

KPU Kabupaten Kulon Progo Gelar Rapat Evaluasi Capaian Kinerja Mingguan

Wates — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kulon Progo kembali melaksanakan Rapat Evaluasi Capaian Kinerja Mingguan pada Selasa (16/12/2025) bertempat di Ruang Pendopo KPU Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan rutin ini dipimpin oleh Sekretaris, dan diikuti oleh seluruh Kasubbag, Pejabat Pengadaan, Pengelola Keuangan, serta staf Sub Bagian Rendatin di lingkungan KPU Kabupaten Kulon Progo.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin. Namun, sehubungan dengan pelaksanaan Rapat Pimpinan KPU se-Daerah Istimewa Yogyakarta pada 15 Desember 2025, kegiatan rapat evaluasi dilaksanakan pada hari Selasa sebagai upaya menjaga konsistensi kinerja serta koordinasi antar sub bagian di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Kulon Progo.

Dalam rapat tersebut, setiap sub bag memaparkan hasil pelaksanaan program dan kegiatan selama satu minggu terakhir, termasuk capaian target serta kendala yang dihadapi. Evaluasi ini menjadi momentum untuk memperkuat koordinasi antar sub bagian, meningkatkan efektivitas pelaksanaan tugas, serta memastikan seluruh program kerja berjalan efektif, tepat sasaran, dan sesuai rencana kerja yang telah ditetapkan.

Sejumlah hal penting turut menjadi perhatian dalam rapat, antara lain pembahasan serapan anggaran Tahun Anggaran 2025, kunjungan KPU Kabupaten Sleman terkait Indeks Partisipasi Pemilih (IPP) serta Sarana dan Prasarana (Sarpras), perencanaan anggaran satuan kerja untuk Tahun Anggaran 2026, pelengkapan pengisian draf Perjanjian Kinerja Komisi Pemilihan Umum dan Sekretariat Tahun 2026 terkait pelaksanaan publikasi informasi hukum melalui media sosial Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH).

Selain itu, dalam rapat tersebut juga disampaikan informasi awal mengenai pelaksanaan e-learning pada aplikasi SIMPEL yang telah diikuti oleh rekan-rekan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), serta perencanaan konten 60 detik yang akan diisi oleh Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi untuk ditayangkan pada minggu berikutnya.

Dengan adanya rapat evaluasi mingguan ini, diharapkan setiap sub bagian di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Kulon Progo dapat terus meningkatkan kinerja, menjaga kedisiplinan, serta memperkuat tata kelola organisasi yang efektif, transparan, dan berorientasi pada peningkatan kualitas layanan publik.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 28 kali